Jasa Tukang Taman Surabaya

LightBlog

Breaking

BERANDA JASA TUKANG TAMAN SURABAYA

Minggu, 14 Januari 2018

TAMAN BORDER TAMAN TOPIARY

Kreasi  konsep Desain Taman yang kami garap sebagai inovasi "Jasa Tukang Taman di Surabaya" kali ini dengan pola Taman Border dan Taman Topiary sebagai pemanis dan pelengkap sebuah Taman.
Inti dari desain Lanskape adalah pada elemen pembentuknya terdiri atas unsur softscape dan hardscape. Softscape merupakan elemen Desain Taman berupa Tanaman hidup sedangkan Hardscape terdiri dari elemen non Tanaman.
Model Tanaman Border mempunyai banyak fungsi dan kegunaan sesuai dengan minat sang perancang Taman atau Tukang Taman. Tanaman Border bisa difungsikan sebagai pengganti fungsi elemen Hardscape seperti Pagar atau Dekorasi hiasan penutup ruang yang kosong.

TAMAN BORDER - TOPIARY | jasa Tukang Taman Surabaya



Jenis tanaman yang paling sering digunakan sebagai Tanaman Border adalah:

  • Teh-tehan
  • Mirten
  • Beugenville / Kembang kertas
  • Pangkas mas
  • Pucuk merah
  • Bambu telisik pagar
  • Bunga sepatu
  • Asoka
  • Melati Jakarta
  • Dan masih banyak lagi yang lainnya


Tanaman Border juga bisa diaplikasikan pada tanaman dekoratif seperti Tanaman Bonsai dengan tehnik dan tingkat pemahaman karakter tanaman yang tinggi tentunya, maka tidak heran Harga atau nilai sebuah Tanaman Bonsai tergolong mahal bahkan sangat mahal.
Sebagai pekerja Taman atau Jasa Tukang Taman Surabaya kami sering kali menerima pesanan untuk jenis tanaman Border berupa Bonsai sebai ikon sebuah taman.
Sejauh pengalaman kami jenis tanaman bonsai adalah tanaman yang paling sering dan paling banyak diminati konsumen sekalipun harganya cukup mahal.

Hal yang perlu diperhatikan dalam memilih Tanaman border adalah:

A. Tanaman Border Bonsai

  • Pastikan daun tanaman sudah terbentuk secara simetris atau oval dengan besaran yang proporsional
  • Pilih fisik atau batang tanaman yang se unik mungkin, hal ini akan meningkatkan nilai dan karakter sebuah bonsai.
  • Pastikan proses pemindahan mulai dari pembongkaran, pengiriman dan penanaman ditangani dengan baik ( sebaiknya di tangani oleh ahli ) untuk menekan resiko stres dan kematian tanaman.
  • Jika tidak mau repot dengan resiko kematian, mintalah Jasa Tukang Taman untuk memberikan garansi hidup dalam sebulan, idealnya waktu sebulan dalam proses pemindahan tanaman baru jenis bonsai sudah mampu memastikan hidup matinya sebuah tanaman.
Tanaman Bonsai Dolar - Taman Border | Jasa Tukang Taman Surabaya


Taman rumah dengan konsep tanaman Border paling banyak terapkan pada pola Taman Mediteran.



B. Tanaman Border Pembatas / Pagar

  • Teh-tehan adalah jenis tanaman yang sangat populer dan paling banyak digunakan sebagai tanaman Penyekat atau Pagar hidup.
  • Pengaplikasian tanaman Border sebagai penyekat atau pembatas umumnya diaplikasikan pada pola taman terbuka (outdoor) dan memiliki space yang cukup luas atau memanjang seperti Taman Kota Surabaya, Taman Kantor, Taman Hotel, Taman Rumah Sakit dan sebagainya.

Tanaman Teh-tehan - Taman Border | Jasa Tukang Taman Surabaya


  • Pastikan lokasi atau halaman Taman dalam kondisi tercukupi kebutuhan sinar matahari dan suplay air yang memadai, sekalipun secara umum tanaman Border memiliki ketahanan tumbuh yang baik dan fleksibel.


Tanaman Topiary
Pernah mendengar jenis tanaman topiary?
Topiary adalah seni membentuk tanaman dengan menjepit dedaunan dan ranting batang pohon, semak dan belukar kemudian mengembangkan dan mempertahankannya menjadi bentuk yang jelas dan indah, umumnya topiary menyerupai bentuk obyek seperti sekumpulan binatang, patung-patung kartun, bola, spiral, piramida atau apapun obyek yang lainnya.
Awal digunakannya seni Topiary adalah di Roma dengan skala pekerjaan yang rumit dan pernah popular pada abad ke 16 dalam Golden Age of topiary.

Tanaman yang sering digunakan dalam karya Topiary adalah tanaman yang memilik daun kecil dan lebat, dengan pertumbuhan yang kompak atau kolumnar.
Tehnik pembuatan topiary modern menggunakan meterial bentukan seperti kawat, besi dan sebagai pemandu perambatan tanaman, sedangkan topiary tradisional lebih mengandalkan kesabaran, kerajinan tangan dan penguasaan metode pemangkasan yang benar.
 Topiary merupakan puncak kreatifitas seni teringgi dalam lansekap, dan seringkali menjadi aplikasi historis yang dituangkan dalam sebuah tanaman.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Adbox